Jumat, 22 November 2024

Advertorial Dispora Kaltim

Dispora Kaltim Serius Benahi Stadion Utama Palaran

Rabu, 30 Oktober 2024 18:29

Stadion Utama Palaran di Samarinda, Kalimantan Timur. (ist)

POPNEWS.ID - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) bekerja sama dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) meremajakan Stadion Utama Palaran, Samarinda.

Fokus revitalisasi ini adalah meningkatkan kualitas lapangan utama agar memenuhi standar internasional, sehingga dapat menjadi pusat kegiatan olahraga yang berstandar tinggi.

Kepala UPTD Pengelolaan Prasarana Olahraga Dispora Kaltim, Junaidi, menjelaskan bahwa perbaikan mencakup penggantian rumput dengan jenis Zoysia matrella (ZM), yang diakui sesuai standar FIFA.

Selain itu, sistem penerangan stadion telah diperbarui dari lampu bohlam 2.000 watt menjadi lampu LED dengan tingkat pencahayaan yang sesuai standar internasional untuk kompetisi olahraga.

"Proses perbaikan ini juga mendapat perhatian dari Kementerian PUPR, DPR RI, dan Bappenas, yang memantau serta memberikan rekomendasi penambahan fasilitas pendukung," ungkap Junaidi.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment