Rabu, 6 November 2024

Advertorial DPRD Samarinda

Jadi Sorotan, DPRD Samarinda Minta Dishub Tegas Tertibkan ODOL Parkir di Tepi Jalan

Senin, 14 Februari 2022 22:39

TRUK PARKIR - Antrean truk di kawasan Jalan Juanda Samarinda beberapa waktu lalu/pojoknegeri.com

POPNEWS.ID - Kendaraan truk Over Dimension Over Load atau ODOL yang terparkir memakan badan jalan menjadi sorotan warga.

Sejatinya, persoalan ini merupakan masalah klasik di Samarinda, di mana kendaraan berdimensi besar memanfaatkan sebagian badan jalan untuk parkir.

Selain menimbulkan kemacetan, karena memakai separuh badan jalan, tak jarang ODOL yang parkir di tepi jalan juga menimbulkan korban jiwa, jika tak dilengkapi penerangan jalan yang memadai.

Kendaraan besar yang terparkir ini tidak jarang berdampak pada tidak lancarnya arus lalu lintas, hingga berpotensi terjadinya kecelakaan.

Hal itu direspon oleh Samri, Shaputra, Wakil Ketua Komisi III DPRD Samarinda.

“Itu sudah ada aturan yang mengaturnya. Kalau melanggar perlu ditindak,” ungkap Samri.

Beberapa ruas jalan kerap jadi lokasi parkir liar kendaraan berat, di antaranya Jalan Untung Suropati, Ir Sutami, Rapak Dalam, Sungai Kapih, Jalan PM Noor, dan beberapa ruas lainnya.

Berkali-kali, Samri mengaku menerima keluhan warga.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment