Senin, 25 November 2024

Berita Nasional Hari Ini

Sudirman Said Keluarkan Pernyataan Menohok, Sindir Anies Baswedan? Jabatan Gubernur Bukan Batu Loncatan

Jumat, 24 Mei 2024 19:23

Sudirman Said dan Anies Baswedan

Pengamat politik Ujang Komarudin menyatakan, Anies memang masih laku untuk ikut Pilkada Jakarta, karena investasi politik yang telah dilakukannya selama ini. 

Siap Bersaing dengan Anies

Mantan Menteri Energi Sumber Daya Minteral (ESDM) mengaku siap bersaing dengan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024

Sudirman menyebut, kompetisi Pilkada Jakarta semakin baik jika semakin banyak peserta yang memiliki visi-misi besar membangun DKJ. 

"Kompetisi apapun, semakin banyak peserta yang punya ketulusan, yang punya keikhlasan, yang punya visi, punya kemampuan, semakin baik. 

Apakah itu ada Pak Anies atau tidak, apakah saya atau tidak, itu saya melihat kompetisi yang diikuti oleh orang-orang yang punya ketulusan, integritas, punya kompentensi itu baik," ujar Sudirman, di Pesantren Sokotunggal, Cipinang, Jakarta Timur, Kamis (23/5/2024).

Sudirman sendiri mengaku siap untuk maju dalam Pilkada DKJ 2024 saat ditanya. 

Ia telah berkomunikasi dengan berbagai partai, termasuk Partai Nasdem yang sudah menyatakan membuka diri mencalonkan Sudirman Said sebagai cagub DKJ. 

"Ini telfonan tiap hari, kemarin saya ditelfon Pak Sekjen (DPP Nasdem Hermawi Taslim) juga memberi tahu bahwa kita masih terus membuka diri," ucapnya. 

Namun, Sudirman belum bisa memastikan apakah partai politik akan memberikan dukungannya secara langsung. 

"Tetapi saya dalam posisi mengatakan kepada mereka, bila saya dianggap memenuhi syarat, kemudian saya mampu memberikan apa yang mereka syaratkan dan memang dibutuhkan ya saya mengatakan bersedia dipertimbangkan menjadi salah satu calon yang mungkin akan mereka pilih," tandasnya. (*)

 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment