Edy Mulyadi katakan selanjutnya bahwa dirinya marah besar kepada Prabowo Subianto.
Alasannya karena Prabowo diduga tak tahu soal IKN yang dibangun pengembang China.
Padahal menurut Edy Mulyadi, rencana itu berkaitan dengan kedaulatan negara yang menjadi urusan Menteri Pertahanan.
Edy Mulyadi lalu sebut Ketum Gerindra itu dengan istilah ‘macan mengeong’.
“Masa gini saja gak ngerti sih! Masa Menteri Pertahanan kayak gini saja gak ngerti! Jenderal Bintang Tiga, Macan yang kayak jadi mengeong gak ngerti begini aja. Ini soal kedaulatan negara bos, gila. Gebleknya kelewatan!,” ujar Edy Mulyadi.
Kini Edy Mulyadi menghadapi gelombang aksi dan protes dari pelbagai elemen masyarakat dari adanya pernyataan dirinya yang viral di media sosial. (Redaksi)