Senin, 23 Desember 2024

Utang Indonesia Tembus Rp 7 Ribu Triliun, Luhut Bilang Kecil, Sebut Pengamat Asal Ngomong

Selasa, 24 Mei 2022 19:40

Luhut Binsar Panjaitan/ Sumber: Twitter

POPNEWS.ID - Utang Indonesia yang terus bertambah menuai sorotan berbagai kalangan.

Tak jarang, utang Indonesia yang bertambah tersebut disimpulkan sebagai kegagalan Pemerintahan Jokowi.

Hal ini pun langsung dibantah Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, dalam acara Dies Natalis GAMKI ke-60 yang ditayangkan via akun Youtube GAMKI Balikpapan, 21 Mei 2022.

Luhut menyebut utang pemerintah Indonesia sampai saat ini masih terkendali.

Menurut Luhut, bila dibandingkan dengan jumlah PDB Indonesia utang sebesar Rp 7.000 triliun masih kecil.

Awalnya dia menyinggung banyak sekali pengamat yang bicara tanpa data dan mengkritisi pemerintah.


Salah satu kritik yang paling banyak disampaikan adalah soal utang pemerintah yang makin menggunung dan mencapai ribuan triliun.

"Jadi saya minta saudara-saudara tolong lihat ini karena ini penting supaya kita jangan salah terbawa mengenai utang lah yang ribuan triliun.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment