Senin, 23 Desember 2024

Pujian Pelatih Shin Tae-yong Untuk Timnas Timor Leste, di luar Dugaan

Kamis, 27 Januari 2022 19:0

Jumpa pers sebelum laga uji coba FIFA Matchday., Rabu 26 Januari 2022. (Foto: PSSI)

POPNEWS.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan pujian terhadap kekuatan Timnas Timor Leste.

Pernyataan Shin Tae-yong itu disampaikan saat jumpa pers sebelum laga, Rabu (26/1/2022).

Laga uji coba FIFA Matchday itu akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (27/1/2022).

Shin Tae-yong sadar bahwa Timor Leste memiliki kualitas pemain di atas rata-rata.

Pelatih asal Korea Selatan itu meminta pemain Timnas Indonesia untuk waspada akan kekuatan Timnas Timor Leste.

"Jujur, saya belum pernah menonton langsung laga Timor Leste. Akan tetapi, saya menyaksikan pertandingan mereka di Piala AFF 2020. Ternyata, mereka lebih baik daripada perkiraan saya," ucap Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong juga sampaikan bahwa pemain Timor Leste memiliki kecepatan dan penguasaan bola yang baik.

"Kami tak akan lengah," kata Shin Tae-yong.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment