Rabu, 22 Januari 2025

Nassar Mengira Desy Ratnasari Judes dan Galak, Bantah Isu Dekat Settingan

Kamis, 16 Juni 2022 17:37

Desy Ratnasari/ Twitter

POPNEWS.ID - Politikus sekaligus artis, Desy Ratnasari sedang menjadi sorotan.

Desy dikabarkan sedang menjalin hubungan dengan pedangdut Nassar.

Kabar kedekatan tersebut berawal dari keduanya membintangi salah satu program bersama.

Saat berbincang dengan Ruben Onsu, Nassar mengungkapkan apa yang dipikirkannya saat pertama kali melihat Desy Ratnasari.

Nassar mengakui bahwa Desy merupakan sosok wanita yang pintar.

"Wanita cerdas, wanita pintar, wanita mandiri," kata Nassar, dikutip dari YouTube MOP Channel, Selasa (14/6/2022).

Namun demikian, Nassar sempat menganggap Desy sebagai sosok yang judes dan galak.

Akan tetapi, hal itu terbantahkan setelah Nassar kenal langsung Desy Ratnasari.

"Sempat kepikiran judes nggak sih, galak nggak sih," ucap Nassar.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment