New Sidoarjo Babywearer (NDBW) juga memiliki agenda untuk sharing pengalaman dan edukasi setiap bulannya serta melakukan kuliah online dalam grup Whatsapp messenger untuk menjangkau khalayak umum.
Berikut ini adalah berbagai mitos dalam dunia menggendong yang dikupas dengan fakta oleh Thiva Lathifah
1. Mitos : Kaki bayi harus diluruskan dan tidak boleh dibiarkan mengangkang karena nanti anak jalannya jadi mengangkang, atau kakinya nanti akan tumbuh berbentuk O.
Fakta: Terlebih dahulu mari kita telaah bagaimana pertumbuhan tulang belakang dan kaki bayi sejak lahir berikut.
2. Mitos: Bayi yang sering digendong akan menjadi ‘bau tangan’ dan manja
Fakta : Bayi sangat suka digendong karena sesungguhnya bayi memang selalu ‘digendong’ sedari masih dalam kandungan ibunya. Sejak dalam kandungan, bayi senantiasa mendengar detak jantung ibu, suara ibu yang khas, hangat tubuh ibunya serta ritme pergerakan tubuh ibu. Namun ketika bayi lahir ke dunia luar yang sangat asing baginya, bayi menjadi mudah menangis dan gelisah karena belum terbiasa.
3. Si kecil menjadi anak yang cengeng karena sering digendong