Rabu, 22 Januari 2025

Advertorial DPRD Samarinda

Kunker ke Makassar, DPRD Samarinda Bandingkan Tertibnya Reklame di Kota Daeng dengan Kota Tepian

Minggu, 4 September 2022 14:30

WAWANCARA - Jasno, anggota DPRD Samarinda/ pojoknegeri.com

POPNEWS.ID - Tata ruang kota menjadi hal yang paling krusial agar sebuah daerah terlihat indah dan nyaman.

Hal ini yang mendasari Komisi III DPRD Samarinda berkunjung (Kunker) ke Kota Makassar beberapa waktu yang lalu.

Kunker tersebut dalam rangka studi banding mengenai tata ruang kota di Kota Daeng, julukan Kota Makassar.

Usai lakukan Kunker, anggota Komisi III DPRD Samarinda, Jasno memuji penataan reklame di Kota Makassar.

"Reklame itu di sana (Makassar) cukup tertib, mereka mematuhi aturan dan kontribusinya untuk PAD sudah nyata dan di sana sudah berjalan dengan bagus," ujar Jasno.

Jasno juga membandingkan reklame yang ada di Samarinda dengan Makassar.

Menurutnya, kondisi reklame di Samarinda sangat bertolak belakang dengan di Makassar.

"Sementara di tempat kita ini, dari ratusan reklame cuma ada beberapa yang berizin, hanya beberapa yang mematuhi aturan dan regulasi, masih ada di tengah jalan," terangnya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment