POPNEWS.ID - Barcelona menang telak atas rival abadinya Real Madrid dengan skor 5-2 pada final Piala Super Spanyol.
Kemenangan itu mengantarkan Barcelona meraih trofi pertamanya di musim 2024/2025.
Dengan kemenangan itu, Barcelona pun makin yakin memburu trofi lainnya.
Hal itu disampaikan bek Barcelona Jules Kounde.
"Saya sangat senang dan bangga kepada tim. Kami punya keuntungan dalam hal gol dan, setelah kartu merah, kami bisa mengatasi tantangan dan tidak membiarkannya lepas. Ini mendongkrak rasa percaya diri kami. Sekarang kami punya gelar juara yang kami inginkan," ujarnya.