Jumat, 22 November 2024

Berita Nasional Hari Ini

Doa Ribuan Santri dan Pengasuh Ponpes Amanatul Ummah Buat Gibran, Terkabul Cita-cita

Sabtu, 25 November 2023 15:45

DIWAWANCARAI - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. / Foto: Istimewa

Usai menunaikan salat Jumat, Gibran dan Kiai Asep menuju ke tenda di lapangan Ponpes Amanatul Ummah untuk mengukuti silaturahmi dan dialog kebangsaan sekitar pukul 12.15 WIB. 

Dialog kebangsaan ini juga dihadiri Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak dan Wabup Mojokerto sekaligus putra Kiai Asep, Muhammad Al Barraa atau Gus Bara.

Dalam dialog kebangsaan ini, Gibran memilih menjadi pendengar. 

Ia berjanji segala saran yang disampaikan para ulama di forum ini akan dijadikan bahan yang akan diolah dalam visi dan misi pasangan Prabowo-Gibran.

"Silakan bertukar pikiran, memberi masukan. Saya ingin dapat masukan yang bisa menambah pengayaan di visi-misi kami. 

Karena visi-misi kami fokus penyiapan generasi menuju Indonesia emas," tandasnya.

Selanjutnya sekitar pukul 13.00 WIB, Gibran menuju kediaman Kiai Asep untuk makan siang. 

Sekitar pukul 13.18 WIB, putra sulung Presiden Joko Widodo ini bertolak dari Ponpes Amanatul Ummah. (*)

 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment