Rabu, 22 Januari 2025

Batal Menikah, Boy William: Kalau Lo Belum Yakin, Ya Jangan

Senin, 15 Agustus 2022 17:59

DUDUK KENAKAN JAS - Boy William/ Foto: IG @boywilliam17

POPNEWS.ID - Boy William batal menikah. 

Artis yang juga menadi YouTuber itu mengaku dirinya yang bersalah tentang keputusan untuk membatalkan pernikahan dengan Karen Vendela.

Dalam konten YouTube terbarunya, Boy William blak-blakan bicara pada adiknya, Mario Hartanto dan saudara iparnya, Stella Ghosellin.

"Karena banyak banget diantara kalian yang nanyain pertanyaan yang sama, ya gue enggak jadi nikah," kata Boy dengan tegas, seperti dikutip dari YouTube BW.

"Kalau lo belum yakin ya jangan nikah," ucap Stella.

Boy memang tak ingin memaksakan diri untuk menikah hanya karena rencananya dengan Karen saat itu sudah tercium publik.

"Ujung-ujungnya entar cerai buat apa? Salah gue juga gitu karena gue nge-gas waktu itu, kenapa mau nikah dan lain sebagainya, jadi publik gitu," ucap Boy.

Lima tahun berpacaran dengan Karen, memang sempat membuat Boy memutuskan untuk menikahi Karen.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment