Inilah garda terdepan pertahanan Indonesia Pak Prabowo biar aman Indonesia kita," ujar Raffi pada Prabowo
Namun, sanjungan Raffi itu langsung ditepis oleh Prabowo yang justru menegaskan bahwa garda terdepan pertahanan Indonesia itu adalah para prajurit di lapangan.
"Bukan bukan, garda terdepan itu adalah para prajurit," kata Prabowo sambil menunjuk beberapa prajurit TNI yang berada di hadapannya.
"Siap, tuh selalu menghargai para prajurit!" tegas Raffi.
Selain itu, Prabowo juga menjelaskan sekilas mengenai gambar para pahlawan yang ada di Kemhan.
"Pak Sudirman, Bung Karno, Bung Hatta, itu I Gusti Ngurah Rai," lanjutnya.
Prabowo kemudian mengajak Raffi makan siang bersama dengan berbagai menu sajian spesial yang telah dihidangkan.
"Udah makan belum?" tanya Prabowo.
"Nih guys, lagi makan siang. Mau tau nggak menunya apa aja? Tuh telur, ikan asin, sate, terong, gado-gado. Yang paling favorit apa Pak?" tanya Raffi pada Prabowo.
"Gado-gado," jawab Prabowo.
Usai makan siang, Prabowo memberi cenderamata sebuah buku untuk Raffi.
Raffi pun membacakan pesan yang dituliskan dan ditandatangani langsung oleh Prabowo.