Dalam kesempatan ini, peserta rapat dibekali dengan berbagai strategi komunikasi yang efektif, termasuk penggunaan media sosial dan platform digital lainnya untuk menjangkau generasi muda.
“Sosialisasi yang tepat akan membantu masyarakat memahami dan merasakan langsung manfaat dari program-program pemerintah,” ucap Hasan.
Pada akhir sesi, peserta diharapkan dapat menerapkan hasil rapat di wilayah masing-masing dan berkontribusi dalam membangun narasi positif yang mendukung kemajuan bangsa.
Rapat ini juga menjadi momentum bagi pemerintah daerah untuk memperkuat keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan serta menjaga kepercayaan publik terhadap pemerintah. (*)