Senin, 24 Juni 2024

Berita Nasional Hari Ini

Fakta-Fakta Mengejutkan di Balik Jatuhnya Helikopter Presiden Iran di Pegunungan

Selasa, 21 Mei 2024 19:44

KOLASE - Presiden Iran (kiri) tewas dalam kecelakaan helikopter./ Foto: Istimewa

Badan Bantuan Bulan Sabit Merah Iran (IRCS) mengatakan sebanyak 73 tim penyelamat dilibatkan dalam pencarian tersebut. 

Sementara itu IRNA mengatakan anjing pencari dan drone juga digunakan dalam pencarian.

Personel militer bersama Garda Revolusi dan polisi juga telah dikirim ke daerah tersebut. 

Hal ini disampaikan kepala staf militer Mohammad Bagheri.

Tim penyelamat Bulan Sabit Merah terlihat di TV pemerintah di lereng curam ketika mereka berusaha mendekati lokasi helikopter di tengah kabut tebal.

3. Semua Penumpang Tewas

Jasad para korban pun akhirnya ditemukan. Hal itu diungkap Bulan Sabit Merah Iran. Saat ini tim sedang berupaya mengevakuasi jasad korban.

"Kami sedang dalam proses memindahkan jasad para martir ke Tabriz di barat laut Iran," kata Kepala Bulan Sabit Merah Pirhossein Koolivand kepada TV pemerintah Iran, dilansir Associated Press dan AFP, Senin (20/5/2024).

4. Digantikan Wapres

Berdasarkan konstitusi Iran, wakil presiden Mohammad Mokhber harus mengambil alih tugas kepresidenan jika kematian Raisi secara resmi dikonfirmasi.

Jika merujuk pada konstitusi, pemilihan presiden kemudian akan diselenggarakan dalam waktu 50 hari.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment