Minggu, 24 November 2024

Berita Nasional Terkini

Fahira Idris Ajak Move On dari Wacana Penundaan Pemilu 2024

Kamis, 14 April 2022 23:49

Anggota DPD RI, Fahira Idris (Foto: capture Instagram)

POPNEWS.ID - Wacana penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan Presiden RI menjadi 3 periode telah mendapatkan penolakan dari mahasiswa dan berbagai elemen masyarakat.

Presiden Joko Widodo sendiri telah menyatakan dalam berbagai kesempatan agar tidak ada lagi yang menyuarakan wacana tersebut kepada publik.

Presiden menanggapi wacana penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden pada Minggu, (10/4/2022).

Dalam cuitan di Twitter, Jokowi sampaikan bahwa seluruh pihak telah sepakat pelaksaan Pemilu berlangsung pada 14 Februari 2024.

Menurut Jokowi pula, seluruh pihak telah sepakat Pilkada Serentak akan berlangsung pada November 2024.

"Kita telah sepakat Pemilu dilaksanakan 14 Februari 2024 dan Pilkada pada bulan November 2024. Tahapan Pemilu itu sudah dimulai pertengahan Juni 2022," cuit Jokowi.

Kini, saatnya semua pihak bergerak untuk menyukseskan Pemilu 2024.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment