Rabu, 27 November 2024

Ridwan Kamil Sampai Turun Gunung Tegur Baim Wong, Minta Tak Kuasai Brand Citayam Fashion Week

Senin, 25 Juli 2022 16:31

Baim Wong di Citayam Fashion Week

POPNEWS.ID - Nama Baim Wong sedang jadi sorotan.

Hal ini merupakan buntut upayanya menguasai brand Citayam Fashion Week.

Sekadar informasi, Citayam Fashion Week merupakan fenomena berkumpulnya para remaja dari Citayam hingga Bojong Gede di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Selatan.

Mereka nongkrong dengan aneka outfit, hingga tercetuslah Citayam Fashion Week.

Terbaru, suami Paula Verhoeven melalui perusahaannya yakni PT Tiger Wong Entertainment mendaftarkan merk Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual atau PDKI di Kemenkumham.

Alhasil, banyak kalangan mencibir langkah Baim Wong tersebut.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi salah satunya yang menyesalkan agresifitas Baim Wong, tersebut.

Menurut Kang Emil fenomena Citayam Fashion Week merupakan aksi organik dari akar rumput dan tak seharusnya selalu dikomersilkan.

"Dear Baim Wong dkk, nasehat saya tidak semua urusan di dunia ini harus selalu dilihat dari sisi komersial.

Fenomena #CitayamFashionWeek itu adalah gerakan organik akar rumput yang tumbuh kembangnya harus natural dan organik pula," tulis Emil dalam akun Instagramnya, Senin (25/7/2022).

Emil mengatakan, aksi Baim Wong malah akan menghilangkan tujuan aksi tersebut dengan menambah sisi kemewahan dari gerakan tersebut.

"Sekalinya diformalkan dan dimewahkan, apalagi oleh orang luar, malah akan hilang tujuan dan maksudnya.

Dan biasanya gerakannya malah akan mati muda," katanya.

Emil berharap, aksi anak muda di kawasan Dukuh Atas tersebut menjadi cerita manis yang tetap ada di jalanan tanpa ditaburi ragam sentuhan kemewahan.

"Biarkan ini jadi cerita, bahwa fashion jalanan tetap adanya di jalanan.

Bukan di sarinah, bukan di podcast, bukan pula harus menginternasional. Biarkan tetap Slebew bukan Haute Couture," tuturnya.

Menurut Emil, para anak muda tersebut hanya membutuhkan ruang ekspresi.

Bahkan, ia berpendapat, negara tak perlu ikut campur tangan terlalu jauh termasuk individu di luar komunitasnya.

"Ada kalanya mereka hanya butuh ruang ekspresi. Dan tidak perlu negara turut campur terlalu jauh.

Tidak perlu pula individu-individu di luar komunitasnya ikut-ikutan mengatur-ngatur," tulis Emil.

"Jikapun ingin diorganisasikan lebih baik, biarlah mereka sendiri yang mengurusnya melalui komunitasnya.

Oleh mereka bukan anda," tambahnya.

Emil pun meminta agar rencana Baim Wong mendaftarkan Citayam Fashion Week dibatalkan.

"Anda dan istri sudah hebat punya kerja-kerja luar biasa. Lanjutkan.

Tapi bukan untuk inisiatif yang ini. Saran saya, pendaftaran HAKI ke Kemenkumham dicabut saja.

Terima kasih jika bisa memahaminya. Hatur Nuhun," jelasnya. (*)


IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment