Lalu Wakil Ketua Komisi VII DPR RI yang juga politikus PDI Perjuangan Dony Maryadi Oekon.
Ada pula anggota Komisi X DPR RI Ferdiansyah dan Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Ade Ginanjar yang sama-sama mencalonkan diri dari Partai Golkar.
Nama-nama lain yang mencalonkan diri di dapil ini, misalnya, mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohammad Sohibul Iman, lalu putri Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Siti Mahmudah.
Beberapa publik figur juga bertarung di dapil ini, di antaranya, penyanyi Mulan Jameela, aktor Ali Syakieb, hingga drummer grup musik Element sekaligus aktor, Didi Riyadi.
Adapun Mulan Jameela meraih 39.437 suara.
Diketahui, Mulan Jameela saat ini masih menjabat sebagai Anggota Komisi VII DPR RI.
Perolehan Suara Ahmad Dhani
Persaingan calon anggota legislatif (caleg) dari daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur 1 berlangsung ketat.