Minggu, 24 November 2024

Penjelasan BMKG Soal Aksi Pawang Hujan di Sirkuit Mandalika Saat MotoGP 2022 Hujan

Senin, 21 Maret 2022 22:19

Pawang hujan di Sirkuit Mandalika dalam ajang MotoGP 2022 Indonesia, Minggu (20/3/2022). (Foto: kolase)

"Kira-kira jam 16.15 itu sudah selesai, tinggal rintik-rintik itu bisa dilakukan balapan kalau dilihat dari prakiraan nasional analisis dampak yang kita miliki BMKG,” kata Guswanto.

Guswanto pun tegaskan pawang hujan itu merupakan kearifan lokal. Kehadiran pawang tak bisa dikaitkan dengan sains.

“Sebenarnya kalau cerita tentang pawang hujan itu adalah kearifan lokal yang mereka miliki, dan itu tidak bisa dicampuradukkan dengan antara sains dan kearifan lokal,” ujar Guswanto.

Menurut Guswanto, pawang hujan itu adalah suatu kearifan lokal yang dimiliki masyarakat yang sulit dijelaskan secara saintis.lagi.

Sebelumnya, BMKG mengumumkan prediksi terkait prakiraan cuaca di Mandalika.

Prakiraan cuaca BMKG sebutkan bahwa hujan akan terjadi di Mandalika. Intensitas hujan skala ringan hingga lebat terjadi pada 17-20 Maret 2022.

“Kalau kita lihat fenomenanya kemarin sejak 3 hari yang lalu tanggal 17, 18, 19 itu sudah diprakirakan BMKG, bahwa di Mandalika itu akan terjadi hujan dengan intensitas ringan sampai lebat,” kata Guswanto.

Tanggal 20 diperkirakan juga hujan lebat disertai badai petir.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment