Namun, perlu dicatat bahwa ini mungkin belum mencakup laporan dari seluruh perangkat daerah.
"Dalam menghadapi tantangan ini, penting bagi masyarakat dan pemerintah setempat untuk bersatu dalam upaya penghematan energi. Salah satu upaya yang dapat diambil adalah mengurangi konsumsi listrik dan air dengan menggunakan perangkat hemat energi dan praktik konservasi,"ucapnya.
Dengan berbagai tantangan dan kendala yang dihadapi, pihaknya perlu bersama-sama melakukan penghematan listrik dan air di lingkungan Pemerintah Kota Samarinda.
Langkah kecil ini dapat memberikan dampak positif yang besar pada lingkungan dan anggaran daerah.
"Oleh karena itu, perubahan kecil dalam kebiasaan kita sehari-hari dapat membawa perubahan besar untuk masa depan yang berkelanjutan,"ujarnya.
Dengan adanya langkah-langkah yang baik, ia berharap Kota Samarinda dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam upaya menjaga keberlanjutan lingkungan hidup dan mengurangi dampak negatif perubahan iklim. (ADV/Diskominfo Samarinda)