Sabtu, 18 Mei 2024

Kabar Trending

Mulai Tahun Ini, Durasi Ibadah Haji hanya 30 Hari, Bisa Hemat hingga Rp 1.2 Triliun

Kamis, 9 Februari 2023 21:24

Ilustrasi jemaah haji menunggu keberangkatan melaksanakan ibadah haji ke tanah suci

Sementara Wakil Ketua Komisi VIII DPR Marwan Dasopang berharap pelaksanaan Ibadah Haji semestinya cukup 30 hari.

"Komisi VIII mengharapkan dan telah menghitung kebutuhan pelaksanaan haji semestinya pelaksanaan Ibadah Haji cukup 30 hari, dengan memanfaatkan 9 hari di Madinah, 6 hari di hari-hari Tasyrik, 15 hari di Makkah," kata Marwan.

Ia pun mendorong pemerintah untuk mulai berkomunikasi dengan berbagai pihak agar pelaksanaan haji selama 30 hari dapat berjalan.

"Maka karena itu, sejak sekarang memulai pembicaraan dengan berbagai pihak untuk pelaksanaan 30 hari (Ibadah Haji)," ucap Marwan.

Menurutnya, dengan dipangkasnya durasi pelaksanaan haji menjadi 30 hari, anggaran yang dihemat bisa mencapai Rp 1,2 triliun.

"Kami dapat menghitung bahwa akan terjadi penghematan anggaran dari sisi anggaran itu bisa kita hemat sekitar Rp 1,2 triliun," kata dia.

Selain bisa menghemat anggaran haji, kata Marwan, pengurangan durasi pelaksanaan haji bisa membuat jemaah lebih senang.

"Dan kami berkeyakinan jemaah pasti merasa senang dengan hari yang kita sebutkan dengan durasi 30 hari saja," kata dia. (*)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment