Sebagai bocoran, beberapa lagu andalan seperti Harus Malam Ini (Ita), Tiada Lagi (Mayangsari), Sudikah Kamu (Ronnie), dan Selalu Cinta (Atiek) akan dipersiapkan.
"Total akan ada 24 lagu dengan durasi 2-3 jam. Ada gimmick-gimmick juga yang kita siapkan. Intinya kita akan selalu menjaga mood para penonton," tutur Ronnie.
Konser dari promotor KSH Entertainment ini sendiri akan segera digelar pada 5 Agustus 2023 mendatang di Balai Sarbini, Jakarta Selatan.
Untuk harga tiket, terbagi ke dalam 5 kelas (VVIP, VIP, Gold, Silver, dan Bronze) dengan kisaran harga mulai dari Rp 900 ribu hingga Rp 3 juta.
Khusus untuk kelas VVIP, nantinya akan ada souvenir berupa CD album khusus berisikan 4 single re-aransemen dari keempat serangkai tersebut. (*)