Jenderal yang Santun dan dikenal dekat dengan masyarakat ini juga berjanji akan meningkatkan pembangunan infrastruktur, terutama jalan yang menjadi penghubung antar kecamatan.
“Infrastruktur juga akan menjadi fokus utama. Kita harus memastikan jalan antar kecamatan dalam kondisi baik, minimal selebar 15 meter, agar akses transportasi lebih mudah,”
“Saya berjanji untuk bekerja sama dengan semua pihak, termasuk pemerintah provinsi dan pusat, untuk mendapatkan sumber daya yang diperlukan untuk pembangunan daerah kita,” tegasnya.
Maju berpasangan dengan Alif Turiadi, Dendi menyampaikan komitmen untuk menghadirkan pemerintahan yang bersih dan bebas dari praktik korupsi.
“Kami akan berjuang melawan korupsi dan memastikan bahwa setiap orang yang terlibat dalam pemerintahan berkomitmen untuk menjalankan tugasnya dengan baik,” tuturnya.
(*)