POPNEWS.ID - Infrastruktur, sarana kesehatan, hingga persoalan ekonomi mewarnasi reses Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Damayanti.
Dalam reses kali ini, Damayanti menemui warga Jalan Delima Dalam, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu.
Kegiatan itu berlangsung pada, Senin (16/10/2023).
Dalam kesempatan itu, Damayanti menyampaikan bahwa reses ini adalah ajang untuk silaturahmi serta upaya dalam menyerap aspirasi masyarakat.
Warga yang hadir pun tampak sangat antusias menyampaikan aspirasinya.
Turut hadir dalam reses tersebut Ketua DPW Partai PKB Kaltim Syafruddin, Ketua Himpunan Warga Buton Lapandewa Kaindea Samarinda (HWBLKS) La Tombo dan warga dari lima RT di Kelurahan Sidodadi.
“Warga begitu antusias mengikuti kegiatan silaturahmi dan serap aspirasi masyarakat kali ini,” ujar Damayanti.
Ia membeberkan beberapa permintaan warga dalam reses tersebut, diantaranya sarana dan prasarana kesehatan, Infrastruktur hingga masalah perekonomian.
“Banyak sekali masukan-masukan yang diberikan masyarakat untuk kemajuan Samarinda tercinta ini,” ungkapnya.
Usai menampung aspirasi warga, Ia mengaku akan memperjuangkan aspirasi yang disampaikan masyarakat Kelurahan Sidodadi karena itu merupakan masukan yang sangat bagus untuk kebaikan Kota Tepian.
“Insya Allah saya pasti perjuangkan aspirasi-aspirasi masyarakat ini, dengan harapan suara yang saya sampaikan dapat diterima dengan baik,” pungkasnya. (ADV DPRD Samarinda)