POPNEWS.ID - Lionel Messi bisa disebut sebagai pemain sepakbola terbaik sepanjang sejarah.
Tak heran, apa pun yang terkait dengan superstar Argentina tersebut menjadi 'barang langka' yang diburu para kolektor.
Salah satunya lembar 'kontrak' pertama Messi di Barcelona
Kontrak' pertama Lionel Messi di Barcelona berhasil terjual mahal di pasar lelang asal Inggris, Bonhams.
Barang langka itu dilepas seharga 762.400 Pound atau sekitar 15,4 miliar Rupiah.
Diberitakan ESPN, Jumat (17/5/2024), beberapa persen dari nilai jual akan dipakai untuk membayar biaya administrasi lelang daring tersebut.
Tak diungkap siapa pembeli yang bersedia menebus barang yang dibuka dengan harga awal 300 ribu Pound tersebut.
Seperti diketahui, 'kontrak' itu sebetulnya adalah tulisan di atas serbet (kain lap) yang diteken oleh Carles Rexach pada 14 Desember 2000 di sebuah klub tenis untuk menenangkan ayah Messi, Jorge, yang terus mendesak agar anaknya segera dikontrak Blaugrana.
Jorge kala itu meragukan komitmen Barcelona untuk merekrut Messi yang saat itu berumur 13 tahun.
Ia lalu mengancam via telepon akan membawa sang putra pulang ke Argentina jika kontrak permanen tak kunjung diberikan.
Rexach, direktur olahraga Barca saat itu, sedang bersama Josep Minguella dan Horacio Gaggioli ketika pembicaraan dengan Jorge berlangsung.
Minguella merupakan penasihat yang membantu mendaratkan Messi di Barcelona, sedangkan Gaggioli adalah seorang agen asal Argentina yang menengahi kesepakatan tersebut.
Rexach lalu menulis pernyataan di serbet yang ia minta dari seorang pelayan dengan pena biru.
Isinya berupa janji bahwa Barcelona akan merekrut Messi, lengkap dengan tanda tangannya.
"Kenapa serbet, karena hanya itu yang ada di tangan saya.
Saya melihat satu-satunya cara menenangkan Jorge adalah menandatangani sesuatu, memberinya bukti, jadi aku meminta serbet dari pelayan," kenang Rexach pada 2020 silam.
"Saya menulis: 'Di Barcelona, pada 14 Desember 2000 dan di hadapan Tuan Minguella dan Horacio, Carles Rexach, direktur olahraga FC Barcelona, dengan ini setuju, di bawah tanggung jawabnya dan terlepas dari perbedaan pendapat, untuk mengontrak Lionel Messi, asalkan kita tetap memenuhi jumlah yang disepakati.'"
"Saya bilang ke Jorge kalau tanda tangan saya ada di sana dan ada saksinya, dengan adanya nama saya, saya akan bertanggung jawab langsung, tidak ada lagi yang perlu dibicarakan dan harap bersabar beberapa hari karena Leo sudah bisa menganggap dirinya pemain Barca."
Kontrak formal yang asli dan lebih detail diurus Barcelona kemudian.
Sedangkan serbet legendaris itu sempat disimpan rapi di sebuah brankas di Andorra oleh Gaggioli hingga akhirnya dipindahkan ke London untuk dilelang.
Serbet tersebut sempat hendak disimpan di museum Barcelona di Camp Nou, namun negosiasi di masa lalu gagal menemui kata sepakat. (*)