Senin, 23 Desember 2024

Temukan Bayi Kembar Stunting, Kepala Puskesmas Sempaja Beri Edukasi ke Orang Tua Soal Pola Asuh yang Benar

Senin, 22 Mei 2023 21:23

ILustrasi Bayi Kembar/HO

POPNEWS.ID -  Pemkot Samarinda terus  berupaya memberikan bantuan dan edukasi kepada masyarakat guna mencegah kasus stunting.

Tujuannya, supaya tumbuh generasi muda sehat dan berkualitas menuju Indonesia Emas.

Salah satu bantuan edukasi seperti yang dilakukan kepala Puskesmas Sempaja Kota Samarinda, Irama Fitamina  saat menemukan kasus stunting pada bayi kembar.

Penyebabnya, dikarenakan orang tua bayi kembar itu sering memberikan makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi anak-anaknya.

Sehingga Irama Fitamina menberikan edukasi kepada orang tua bayi agar memberikan makanan kepada bayi, yang sesuai untuk pertumbuhannya.

“Ada yang anaknya kembar, 1 piring berdua. Ya nggak cukup lah, jadi kita bilang harusnya anak A mendapatkan satu porsi, dan anak B juga mendapat satu porsi. Nggak bisa satu piring buat berdua, ya kurang. Mereka harus menerima porsi yang sesuai untuk pertumbuhannya,” kata Irama.

Irama mengatakan bahwa masalah stunting itu sangat komplek, bukan persoalan makanan tambahan saja.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
POPentertainment