Jumat, 22 November 2024

Share Via WhatsApp, Kumpulan Kata Mutiara Jelang Ramadhan 1443 H, Bisa Buat Update Status Medsos

Rabu, 30 Maret 2022 21:21

Ilustrasi Bulan Ramadhan

POPNEWS.ID - Dalam hitungan hari, Umat Islam di Indonesia kembali memasuki Bulan Ramadhan.

Muhammadiyah sudah menetapkan awal Ramadhan 1443 H pada 2 April.

Sementara, Pemerintah akan menggelar Sidang Isbat pada 1 April.

Sudah menjadi tradisi, Umat Islam biasanya berkirim ucapan permohonan maaf ataupun sekadar mengucapkan selamat berpuasa, jelang Ramadhan.

Berikut ini ada 20 kata mutiara yang cocok dibagikan kepada kerabat jelang Ramadhan, via aplikasi WhatsApp.

Kumpulan kata mutiara jelang Ramadhan ini juga bisa dipakai untuk update media sosial Instagram, Twitter hingga Facebook.

Kumpulan Kata Mutiara Jelang Ramadhan 1443 H

1. Selamat menjalankan Ibadah Puasa di bulan Ramadhan 1443 H. Bulan penuh ampunan, semoga jadi momentum untuk meningkatkan ukhuwah Islamiyah, ukhuwah insaniyah dan ukhuwah sesama anak bangsa (wathaniyah) dalam upaya meningkatkan iman dan taqwa (Imtaq), serta memperkuat kepedulian sosial dalam rangka pemulihan ekonomi sebagai dampak pandemi Covid-19. Tetap melaksanakan protokol kesehatan, semoga pandemi benar-benar sirna dari Indonesia tercinta (Sekjen MUI, Amirsyah Tambunan).

2. Bulan suci Ramadhan itu kelas training kemanusiaan. Mengembalikan manusia pada kesejatian dirinya. Menyadarkan untuk berpegang teguh pada Al-Qur’an pada bulan penuh ampunan, rahmat, dan pembebasan dari api neraka. Maksimalkan meraih ridha Allah SWT dan menggapai surga-Nya. Selamat menunaikan ibadah puasa, mudah-mudahan jadi terapi diri untuk menuju ridha Ilahi Rabbi.

3. Marhaban ya Ramadhan! selamat datang bulan puasa. Mari kita sambut bulan Ramadhan tahun 1443 H ini dengan hati yang gembira, saling memaafkan antar sesama, dan penuh harap akan rahmat dan maghfirah dari Allah SWT. Mari hidupkan Ramadhan kali ini dengan berbagai ibadah, seperti salat Tarawih, Witir, dan Tadarus Al-Qur'an. Kita perkuat persaudaraan antar sesama dengan memperbanyak sedekah, zakat, dan memperbanyak silaturrahim.

4. Menahan lapar dan dahaga adalah bagian kecil dari ritual puasa, yang bisa jadi orang diet dengan mengurangi porsi makan dapat jadi lebih berat dari pada puasa. Namun, orang fakir miskin biasa merasakan kelaparan yang lebih sengsara dari pada menahan lapar dan dahaga karena berpuasa. Hakikat puasa adalah menahan nafsu, menjalankan ketaatan kepada Allah SWT, dan mengasihi yang lemah, serta saling hormat pada sesama manusia.

5. Semoga Ramadhan ini dapat kita isi dengan kegiatan-kegiatan yang menguatkan ruhiyyah dan jasamaniyyah kita, sehingga dapat mendatangkan kemaslahatan untuk perbaikan setiap individu, yang shalih secara individu dan shalih secara sosial, sehingga mendongkrak perbaikan akhlak dan ekonomi bangsa, Aamiin ya rabbal alamin.

6. Selamat berpuasa! Semoga di Bulan Suci Ramadhan ini kita semua bisa lancar beribadah dan terhalang dari berbagai penyakit hingga hari kemenangan nanti.

7. Akhirnya kita sudah sampai di bulan penuh rahmat dan berkah. Selamat Ramadhan Mubarak! Selamat berpuasa bagi umat Islam semuanya. Semoga Allah SWT mengabulkan doa-doa kita dan dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk.

8. Marilah kita jadikan Ramadhan ini titik awal dalam hidup untuk memulai yang baru. Bebaskan diri dari tipuan dunia dan manjakan diri dalam kemanisan iman untuk bekal kehidupan yang kekal. Marhaban ya Ramadhan!

9. Diawali dengan Bismillah, menyambut bulan penuh berkah. Mari tingkatkan keimanan dan takwa. Semoga ibadah kita sebulan mendatang diterima oleh Allah SWT, bisa berpuasa sebulan penuh dan terhindar dari menuruti hawa nafsu.

10. Seiring terbenam mentari di akhir Syakban. Berganti, menyambut Bulan Ramadhan yang suci. Pesan ini sebagai ganti jabat tangan, Marhaban ya Ramadhan!

11. Jika semua harta adalah racun, maka zakatlah penawarnya. Jika seluruh umur adalah dosa, maka tobatlah obatnya. Jika seluruh bulan adalah noda, maka Ramadhan-lah pemutihnya. Marhaban ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa bagi kita!

12. Gersang hati tanpa iman, gersang jiwa tanpa amal. Marhaban Ya Ramadhan. Selamat menunaikan ibadah puasa 1443 H, mohon maaf lahir dan batin.

13. Bila lisan yang berucap buruk menoreh luka, bila kata yang dusta mengusik hati, dan bila tingkah yang tak menyenangkan membawa duka, mohon maafkan lahir dan batin. Marhaban yaa Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa 1443 H.

14. Selembut embun di pagi hari, tengadah tangan sepuluh jari, ucapkan salah setulus hati, mari kita bersama berbenah diri, di bulan Ramadhan yang suci. Selamat berpuasa untuk sahabat Muslimku.

15. Marhaban ya Ramadhan, bulan suci kembali tiba. Saat tepat menyucikan diri dari segala dosa. Semoga jadi momentum untuk meningkatkan ukhuwah Islamiyah, ukhuwah insaniyah dan ukhuwah sesama anak bangsa (wathaniyah) dalam upaya meningkatkan iman dan taqwa.

16. Sebelas bulan berlalu dan kini aku kembali berjumpa denganmu. Selamat datang bulan suci Ramadhan, bulan penuh kemenangan. Saatnya kita menyucikan hati dan membersihkan diri.

17. Sekapur sirih berulam pinang, siap tersaji sebagai hidangan. Bulan Ramadhan segera datang, khilaf kata dan salah terucap, mohon dimaafkan. Selamat menunaikan ibadah puasa 1443 H sahabat Muslimku.

18. Saatnya membersihkan jiwa, saatnya kembali kepada-Nya dan mensyukuri indah kemurahan-Nya. Saatnya merenungi diri. Bersama kita leburkan kekhilafan dengan shaum, amalan shalih dan keikhlasan dalam jiwa. Marhaban ya Ramadhan!

19. Terselip khilaf pada canda, ada luka tergores pada tawa, terbelit pilu pada tingkah, tersinggung rasa dalam bicara. Marilah kita saling memaafkan sebelum bulan suci Ramadhan tiba. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa.

20. Setitik tinta jadi noda. Setitik salah jadi dosa. Bulan penuh berkah segera tiba. Mari tekun ibadah di bulan puasa. Marhaban ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin. (*)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment