Sabtu, 23 November 2024

Berita Nasional Hari Ini

Profil Thomas Djiwandono, Ponakan Prabowo yang Dilantik Jokowi Jadi Wamenkeu

Minggu, 21 Juli 2024 16:48

Thomas Djiwandono yang saat ini telah menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan

POPNEWS.ID - Nama Thomas Djiwandono jadi perbincangan.

Keponakan Presiden Terpilih Prabowo Subianto ini dilantik Presiden Jokowi sebagai Wakil Menteri Keuangan.

Thomas Djiwandono digadang-gadang bakal menggantikan posisi Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan di kabinet Prabowo-Gibran.

Lantas, seperti apa sosok Thomas Djiwandono?

Thomas lahir di Jakarta pada 7 Mei 1972. 

Ia merupakan anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati. 

Bianti sendiri merupakan kakak kandung Prabowo Subianto

Sementara itu, Soedradjad Djiwandono merupakan mantan Gubernur Bank Indonesia di era Presiden Soeharto.

Thomas pernah bersekolah di SMP Kanisius, Menteng, Jakarta.

Sementara itu, pendidikan tingginya ditempuh di luar negeri. 

Antara lain ia pernah berkuliah di bidang studi sejarah di Haverford Colloge, Pennsylvania, Amerika Serikat. 

Kemudian Thomas pernah mengambil master di bidang International Relations and International Economics di Johns Hopkins University School of Advanced International Studies, Washington, Amerika Serikat.

Karier profesionalnya dimulai sebagai wartawan magang di Majalah Tempo pada tahun 1993 dan pada tahun 1994 di Indonesia Business Weekly. 

Selain itu, Thomas pun pernah bekerja sebagai analisis keuangan di Whetlock NatWest Securities, Hong Kong. 

Pada tahun 2006, kariernya terus meningkat saat pamannya Hashim Djojohadikusumo memintanya untuk membantu di Arsari Group dan ia menjabat sebagai Deputy CEO Arsari Group, perusahaan agrobisnis.

Sementara di politik, ia terlibat dalam partai Gerindra, Tommy juga pernah menjadi calon anggota legislatif di Provinsi Kalimantan Barat. 

Kini, dia menjadi Bendahara Umum Partai Gerindra. 

Selama Pilpres 2014, saat Gerindra mengusung pasangan Prabowo-Hatta, peran Tommy sangat penting bagi Koalisi Merah-Putih (KMP) untuk kebutuhan logistik. (*)

 

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment