Paragon Pictures menggarap sejumlahintellectual property (IP) dengan berbagai bentuk. Antara lain konten live-streaming bersama GoPlay Indonesia, animasi anak, produksi serial untuk OTT platform maupun beberapa film baru.
Mulai tahun 2018, Ideosource Entertainment telah memfokuskan investasi di industri film Indonesia dan telah turut dalam pendanaan berbagai film seperti ‘Keluarga Cemara', 'Gundala', 'Sobat Ambyar' dan ‘Bebas'.
Beberapa produksi Paragon Pictures antara lain
1. Losmen Bu Broto
Garapan Losmen Bu Broto diperankan oleh Maudy Ayunda dan Maudy Koesnaedi. Salah satu film yang sedang diproduksi oleh Paragon Pictures.
Losmen Bu Broto diangkat dari Intellectual Property (IP) sinetron legendaris 1980-an LOSMEN.
2. Backstage
Karya drama "Backstage" diperankan Sissy Prescillia dan Vanesha Prescilla. Drama keluarga ini dilengkapi musik sebagai alunan cerita.
Film ini merupakan hasil kerja sama Paragon Pictures dan Ideosource Entertainment dengan Astro Shaw, Endeavor Content, dan NFC Indonesia.
3. Animasi Ini Budi
Animasi "Ini Budi" bekerja sama dengan Yayasan Indika. Animasi ini untuk memberikan pesan tentang keberagaman nasional untuk anak-anak.
4. Livestream JKT48 di GoPlay
Paragon Pictures menggarap Livestream JKT48 di GoPlay untuk pasar remaja melalui program yang kreatif, seperti ‘Gemesh’, ‘Mabar’ dan ‘Bucin’. (Redaksi) (Redaksi)