Senin, 23 Desember 2024

Berita Nasional Hari Ini

Megawati Sampai Terbatuk Saat Bakar Semangat Kader PDIP untuk Menangkan Ganjar-Mahfud

Selasa, 16 Januari 2024 17:41

Megawati Soekarnoputri saat pidato pada HUT ke-51 PDIP, Rabu (10/1/2024).

POPNEWS.ID - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri membakar semangat kadernya untuk memenangkan Ganjar Pranowo - Mahfud MD di Pilpres 2024.

Bahkan, Megawati suara Megawati sampai serak dan terbatuk saat membakar semangat kadernya tersebut.

Megawati Soekarnoputri meyakini capres-cawapres dari koalisi partainya, Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan menang satu putaran di Pilpres 2024.

Mega menyerukan kapada para kadernya di peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-51 partainya, Rabu (10/1).

"Insyaallah kita akan menang satu putaran, siap?" Ucap Mega dijawab kompak oleh para kader yang hadir di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Teriakan semangat Megawati pun disambut meriah kader dan koalisi. Hingga suaranya serak dan batuk-batuk.

"Kalian siap atau tidak gitu loh? Yakin saya," imbuhnya.

Megawati menyebut Ganjar-Mahfud memenuhi tiga syarat sebagai calon pemimpin nasional. Dia mengaku tidak main-main saat menentukan calon presiden yang diusung partainya.

Mega mengaku bahkan sempat berkontemplasi dan berdiskusi. 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment