Jumat, 20 September 2024

Login isoman.kemkes.go.id/panduan atau Via WhatsApp Dapatkan Layanan Telemedisin Gratis Saat Isoman

Sabtu, 19 Februari 2022 18:12

Penanganan medis pasien Covid-19 di Amerika Serikat. (Foto: Youtube courtesy CNBC(

POPNEWS.ID - Pemerintah melalui Kementrian Kesehatan memberikan layanan telemedisin untuk pasien yang menjalani isolasi mandiri.

Diketahui, gejala yang ditimbulkan Covid-19 varian Omicron sebagian besar gejala sedang.

Masyarakat dapat menghubungi WhatsApp Kemenkes di nomor 081110500567, e-mail sertifikat@pedulilindungi.id, atau call center di nomor 119 ext. 9.

Selain itu, pengguna telemedisin yang tidak mendapat pesan WhatsApp dari Kemenkes, bisa mengkonfirmasi ke laman isoman.kemkes.go.id/panduan.

"Masyarakat bisa memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) ke dalam laman tersebut untuk melanjutkan ke tahap pengajuan berikutnya," imbuh Juru Bicara Vaksinasi Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi dalam keterangannya, Jumat (18/2/2022).

Layanan telenedisin gratis dari Kemenkes ini diperuntukkan bagi pasien Covid-19 yang bergejala ringan hingga tanpa gejala (OTG) agar bisa melakukan isolasi mandiri ( isoman).

Nadia kemudian menjelaskan, masyarakat yang sudah berkonsultasi dengan tenaga kesehatan secara online dan melakukan proses penebusan obat gratis dari Kemenkes tinggal menunggu paket obat datang ke rumah.

“Kita terus meningkatkan layanan telemedisin agar paket obat yang sampai ke pasien lebih cepat lagi,” ujar Nadia.

Lebih lanjut, menurutnya, layanan telemedisin gratis dari Kemenkes dapat diakses bagi masyarakat yang melakukan tes PCR/Antigen di Lab yang terafiliasi Kementerian Kesehatan.

Pasien juga berusia di atas 18 tahun, dan berdomisili di wilayah Jabodetabek, Karawang, Bandung, Semarang Raya, Surakarta Raya, Kota Yogyakarta, Surabaya Raya, Malang Raya, Kota Denpasar, dan Nusa Dua.

Layanan tersebut juga akan ditingkatkan dan diperluas untuk membantu masyarakat di luar Pulau Jawa-Bali yang sedang isoman agar memperoleh fasilitas pengobatan yang memadai.

Sehingga mereka tidak perlu dirawat di rumah sakit. “Setelah minggu kedua Februari layanan ini diperluas hingga kota-kota besar Jawa-Bali, Kemenkes mulai 19 Februari 2022 juga akan memperluas layanan telemedisin ke kota-kota besar di Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi," ujarnya.

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment