Senin, 23 Desember 2024

Jedar Unggah Foto Steven, Tanya Kabar dan Jadwal Ketemu

Selasa, 27 September 2022 17:7

POSTINGAN - Postingan Istagram Jessica Iskandar/ Foto: Ig @inijedar

POPNEWS.ID - Persoalan mobil yang diduga dibawa kabur antara Jessica Iskandar dan rekan bisnisnya Steven masih belum menemui jalan keluar.

Terbaru, Jedar posting foto rekan bisnisnya itu. 

Dalam unggahannya di Instagram, terlihat potret Jessica Iskandar dengan Steven.

Dalam keterangan unggahannya, Jessica Iskandar menanyakan kabar rekan bisnisnya itu. Ia pun menanyakan kapan mereka bisa bertemu.

"Steven, apa kabar? Kapan ya kita bisa ketemu lagi? Banyak yang mau kenal kamu. Sehat-sehat ya! #throwback," tulis Jessica Iskandar dalam Instagram miliknya.

Selain foto Steven, istri Vincent Verhaag itu juga mengunggah potret kekasih rekan bisnisnya itu.

"Tiff kok instagramnya di hapus? Nomor HP juga ga aktif? Padahal aku pengen curhat lho, Uda lama yaaa ga ngobrol. Kamu dimana skg? Sama Steven ga? Clau juga IGnya ganti nama ya ? tapi masih follow aku kan? Hehehe. Kalau Steven Kapan nih main lagi atau km mau di jemput? Sekarang aku pinjam mobil keluarga. Semangat ya, kalau boleh dijawab itu surat-suratnya biar ga numpuk," jelasnya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment