Sabtu, 23 November 2024

Gerindra Kaltim Beralih Kepemimpinan, Andi Harun Ajak Semua Kader Bantu Budisatrio untuk Besarkan Partai

Selasa, 16 Juli 2024 12:1

Eks Ketua DPD Gerindra Kaltim, Andi Harun saat diwawancara awak media/IST

Ditambahkannya, Andi Harun meminta masalah pergantian dirinya tidak perlu menjadi polemik karena dirinya menerima sebagai keputusan partai.

Lantaran keputusan tersebut merupakan kebijakan organisasi partai yang harus ditaati dan dihormati.

"Saya ini hanya perkakas kecil di partai, jadi tidak perlu spekulasi macam-macam atas kebijakan partai ini. Mas Budisatrio Djiwandono harus kita dukung dan bantu untuk membesarkan Partai Gerindra. Kepada semua kader terus jaga kekompakan, bahu membahu mensukseskan agenda-agenda partai dan kelak program Presiden RI terpilih bapak Prabowo Subianto," ujar Andi Harun.

Mantan aktifis 98 ini menambahkan, bahwa selama pikiran dan tenaganya masih bisa bermanfaat untuk masyarakat dan kebaikan bersama, maka meski posisinya tidak lagi menjadi petinggi partai, tidak akan mengurangi sedikitpun komitmen perjuangan bagi kemajuan Samarinda dan Kaltim.

Sebagaimana diketahui, kabar mengejutkan datang dari DPD Gerindra Kaltim.

Di tengah suhu politik yang kian menghangat jelang Pilkada 2024 serentak, terjadi pergantian pucuk pimpinan.

Budisatrio Djiwandono menggantikan posisi Andi Harun sebagai Ketua DPD Gerindra Kaltim.

Keputusan pergantian pucuk pimpinan Gerindra Kaltim berdasarkan Surat Keputusan dari DPP Partai Gerindra dengan Nomor 07-0022/Kpts/DPP-GERINDRA/2024 tentang Susunan Personalia DPD di Provinsi Kaltim. (*)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
POPentertainment