"Dan ini enggak ada jalan lain, selain melaporkan pada pihak kepolisian, karena tidak mungkin main hakim sendiri ya, meskipun mungkin keluarganya gemas," lanjutnya.
Pihak keluarga sendiri menurut Reza tetap berharap kasus ini tetap diproses, terlepas dari mungkin nantinya akan ada permintaan maaf dari Ferry Irawan.
"Ini kan sangat menyakiti hati sekali. Kayaknya permintaan maaf boleh aja," tutur Reza.
"Cuma kita sih ini berharap proses tetap berjalan, karena cuma di sini tempat kita minta keadilan," kata Reza lagi.
Reza berharap kasus yang dialami kakaknya ini bisa diproses secara terbuka sehingga bisa menjadi pelajaran bagi banyak orang kedepannya.
"Saya minta keadilan untuk ibu Venna agar masalah ini diproses, buka aja selebar-lebarnya," ucap Reza.
"Karena kan ini juga buat pelajaran kita semua nanti, warga negara kemana lagi minta tolongnya kalau enggak pada kepolisian," sambungnya. (*)