Kamis, 31 Oktober 2024

Pemkot Samarinda

Aksi Rappelling Wali Kota Samarinda, Ingin Rasakan Suasana Kebatinan Relawan Bencana

Kamis, 24 Maret 2022 16:36

Wali Kota Samarinda, Andi Harun, saat aksi rappelling, Kamis (24/3/2022)

Wali Kota Andi Harun sebutkn bahwa aksi tersebut menjadi tanda apresiasi kepada tim Damkar dan relawan yang selalu siaga membantu masyarakat.

Dalam aksi itu, Wali Kota Andi Harun ingin rasakan semangat kebatinan para relawan dan petugas Damkar saat bertugas.

"Itu sebabnya kita harus apresiasi dan memberikan dukungan kepada mereka. Tidak hanya pemerintah, TNI-Polri tapi kita harapkan dapat dukungan dari dunia swasta dan dari masyarakat juga," kata Wali Kota.

Aksi tersebut menunjukkan Wali Kota Andi Harun turun dengan tali dari atas kendaraan. Dari aksi tersebut, wali kota akui bahwa tugas dan tanggung jawa relawan dan Damkar cukup berat.

"Mereka mau bekerja 24 jam tanpa gaji, gratis penyelamatan penanganan bencana secara sukarela dan ini sudah cukup membuktikan bahwa kita meninggikan kepedulian kepada relawan Samarinda," kata Wali Kota Andi Harun.

Karena itu, Wali Kota mengajak seluruh elemen untuk membantu relawan agar upaya penanggulangan bencana kebakaran dan lainnya bisa terus berlanjut dengan mendapatkan dukungan dari berbagai pihak.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment