Jumat, 22 November 2024

Agenda Kerja Sama Pemkot - FKIP Unmul, Guru-guru di Samarinda Punya Kesempatan Belajar di Australia

Jumat, 8 April 2022 23:46

IKONIK - Ikonik negara Australia/ Foto: Unsplash

POPNEWS.ID - Bertempat di Balaikota, Wali Kota Samarinda Andi Harun menerima kedatangan dekan beserta jajaran Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Mulawarman, Jumat (8/4/2022).

Pertemuan itu dilakukan untuk pembahasan rencana tawaran dari FKIP Unmul terkait pengembangan sumber daya guru di Samarinda.

Unmul yang telah bekerja sama dengan perguruan tinggi asal Australia yaitu Adelaide University membawa gagasan untuk memberikan kesempatan kepada guru-guru di Samarinda berkuliah jenjang S2 atau magister di bidang manajemen pendidikan.

Dalam pembahasan tertutup tersebut, Wali Kota Samarinda, Andi Harun menyampaikan, satu tahun pertama penerima beasiswa akan berkuliah di FKIP Unmul, dan tahun kedua mereka akan dikuliahkan melalui beasiswa penuh di Adelaide University.

Andi Harun sepakat dan menyetujui skema beasiswa dan kerjasama yang akan diberikan kepada 10 guru terpilih dari jenjang PAUD hingga SMP tersebut.

Pemkot Samarinda akan membiayai perkuliahan tahun pertama kesepuluh guru tersebut di FKIP Unmul yang dimulai pada tahun 2022 ini, sebelum tahun selanjutnya mereka akan dapat beasiswa full di Australia.

"Intinya pemkot akan siap mendukung program beasiswa untuk para guru ini, kita akan tanggung biaya setahun perkuliahan di FKIP Unmul nanti," ujar Andi Harun melalui keterangan tertulisnya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
POPentertainment