Lebih lanjut, dia menegaskan, seluruh kader PDIP di setiap wilayah pasti saling mengenal satu sama lain.
Namun, dalam video yang beredar tidak ada satu pun wajah yang dikenal oleh pihaknya sebagai kader PDIP.
"Jadi, kita sudah cek dan PDIP ini antara anggota dan simpatisan ini jadi satu, saling mengenal.
Jadi kami tidak tahu itu, jadi itu bagian dari propaganda-propaganda yang justru malah merugikan Pak Prabowo dan Mas Gibran, karena rakyat kita ini suka kejujuran," ujarnya.
Diketahui, video deklarasi dukungan ke Prabowo-Gibran telah diunggah oleh akun tiktok @wayahe.Prabowo.
Dalam video tersebut, sejumlah orang mengenakan kaos berlogo PDIP berada di satu ruangan.
Terlihat dalam acara itu, salah seorang perwakilan melakukan pencoblosan terhadap spanduk Prabowo-Gibran. (*)