Sementara itu dikonfirmasi terpisah, Hero Mardanus mengatakan sanggup mengemban amanah yang telah diberikan. Selain melaksanakan visi misi Pemkot Samarinda, pembenahan para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemerintah juga bakal dilakukan.
"Langkah utama kita akan melaksanakan visi misi pak wali yang prioritas yaitu penanganan banjir dan pro bebaya. Sebelumnya sudah ada beberapa masukan, dan ada beberapa yang perlu kita benahi dan ditingkatkan. Bagaiamana cara menyukseskan supaya berhasil," ucap Hero.
"Sementara untuk pembenahan ASN, yang jelas semua aturan tentang disiplin pegawai itu ada, pak wali kota belakangan kencang soal ini. Pasti akan tegas daripada kemarin-kemarin," katanya. (*)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS