"Nanti kita lihat perkembangan perawatan seperti yang biasa kita lakukan. Semua pasien ini cepat pulih atau tidak tergantung daya tahan tubuh, dan penerimaan obat-obatan yang kita berikan," kata Direktur Utama RSPP dr Theryoto.
Selain itu menurut Theryoto, sebanyak tiga balita korban kebakaran Depo Pertamina di Plumpang Jakarta Utara mengalami kondisi luka bakar di atas 70 persen.
Ketiganya dirawat di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta Selatan sejak Sabtu (5/3/2023) hingga hari ini.
dr Theryoto mengatakan ketiganya saat ini masih menjalani perawatan di ruang ICU RSPP.
"Kondisinya di ICU semua," kata Theryoto saat konferensi pers di RSPP Jakarta Selatan pada Minggu (5/3/2023).
Satu di antara mereka, kata Theryoto, masih berusia dua tahun.
Balita tersebut, merupakan pasien termuda dari total 24 pasien korban kebakaran Depo Pertamina
Plumpang yang masih dirawat di RSPP sampai hari ini.
"Untuk paling muda usia 2 tahun balita kecil. Saat ini memang masih di ICU. Yang tua itu sekira 60-an umurnya, bervariasi ya, ada yang di ruangan ICU dan di ruangan non ICU," kata dia. (*)