Senin, 13 Januari 2025

Vaksinasi Booster Kedua Covid-19 Mulai Diberikan kepada Lansia

Senin, 12 Desember 2022 23:55

POTRET -  Lansia saat mengikuti vaksin booster ke 2 yang diselenggarakan oleh Kesdam Jaya bersinergi dengan Dinas Kesehatan DKI Jakarta di Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa 29 November 2022./ Foto: IST

POPNEWS.ID - Pemerintah secara resmi mulai memberikan vaksin booster kedua kepada lansia sejak November lalu.

Target sasaran vaksinasi lansia berumur di atas 60 tahun dan sudah memiliki jeda interval selama enam bulan dari booster pertama. J

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Reisa Broto Asmoro, meminta keluarga memastikan anggota lanjut usia dalam kondisi sehat sebelum menerima vaksin COVID-19 dosis keempat atau vaksin booster kedua.

“Mohon pastikan dulu kondisi kesehatannya memang bisa untuk menerima vaksin booster kedua,” kata Reisa.

Namun, dalam perluasan cakupan vaksin booster kedua tersebut, pemerintah dihadapkan pada situasi sejumlah lansia memiliki komorbid atau penyakit bawaan. Tiga penyakit yang paling banyak diderita adalah jantung, stroke, dan diabetes melitus. 

Dalam kasus komorbid, Reisa mengimbau keluarga membawa lansia untuk diperiksa dokter spesialis atau dokter terkait terlebih dulu supaya kondisi kesehatan lansia dapat dipastikan dalam kondisi yang prima dan siap menerima vaksin.

Hal tersebut bertujuan agar pemberian vaksinasi dapat berjalan sesuai harapan dan memberikan kenyamanan bagi lansia mengikuti vaksinasi COVID-19.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment