Jumat, 22 November 2024

Kabar Selebriti

SAS, Legenda Band Rock Indonesia, Reinkarnasi AKA Band, Dibentuk setelah Ucok AKA Pergi

Sabtu, 7 Oktober 2023 15:2

Band SAS, reinkarnasi dari AKA Band

POPNEWS.ID - Banyak band rock Tanah Air yang lahir di Kota Surabaya.

Salah satunya SAS.

SAS singkatan dari nama anggotanya yakni Soenata Tanjung, Arthur Kaunang dan Syech Abidin.

SAS merupakan reinkarnasi dari AKA Band.

Band yang didirikan Ucok AKA.

Sepeninggal Ucok AKA, rekan-rekannya membentuk band baru bernama SAS.

Band ini berkembang hingga menjadi salah satu band rock yang berpengaruh di Indonesia. 

Namun karena faktor usia dan kesibukan lainnya, SAS mati suri sejak 1994.

SAS secara resmi belum bubar. 

Hanya saja, sulit untuk mencari pengganti personel. 

Sebab band tersebut tumbuh besar bersama ketiga personel itu.

Sementara itu AKA Band yang menjadi cikal bakal SAS merupakan singkatan dari Apotek Kali Asin. 

Ada cerita menarik di balik namanya yang unik.

Di mana ada seorang lelaki bernama Andalas Datoe Oloan Harahap alias Ucok Harahap, yang semestinya menjadi seorang apoteker. 

Bahkan sang ayah, Ismail Harahap yang merupakan seorang apoteker, telah menyiapkan bisnis apotek untuk Ucok dengan nama Apotek Kaliasin.

Apotek itu berada di Jalan Kaliasin saat ini. 

Belum lama menjalani hari-hari sebagai apoteker, jiwa seni Ucok bergejolak. 

Ia lalu membentuk band rock di tahun 1967.

Formasi awal band tersebut yakni Ucok Harahap (vokal utama/keyboard), Zainal Abidin (drum/vokal), Soenatha Tanjung (guitar utama/vokal), Harris Sormin (guitar/vocal), dan Peter Wass (bass).

Band itu bermarkas di apotek tersebut. 

Sehingga namanya pun menjadi AKA alias Apotek Kali Asin.

AKA mengalami beberapa kali pergantian personel. 

Hingga formasi terakhirnya yakni Ucok Harahap, Syech Abidin, Harris Sormin, Soenatha Tanjung dan Arthur Kaunang.

AKA berkembang dari Surabaya hingga ke pentas musik nasional. 

Namun di tengah kejayaan AKA, Ucok hengkang dari grup tersebut pada 1975 dan akhirnya ketiga rekannya membentuk SAS. (*)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment