IMG-LOGO
Home Entertainment Sandra Dewi Tak Unggah Pohon Natal hingga Hapus Jejak Digitalnya Bersama Suami
entertainment | umum

Sandra Dewi Tak Unggah Pohon Natal hingga Hapus Jejak Digitalnya Bersama Suami

oleh Alamin - 25 Desember 2024 14:44 WITA

Sandra Dewi Tak Unggah Pohon Natal hingga Hapus Jejak Digitalnya Bersama Suami

POPNEWS.ID - Artis Sandra Dewi selalu mengunggah pohon Natal sejak sebelum hari raya Natal. Namun berbeda dengan natal tahun ini, dalam akun...

IMG
Artis Sandra Dewi/ist

POPNEWS.ID - Artis Sandra Dewi selalu mengunggah pohon Natal sejak sebelum hari raya Natal.

Namun berbeda dengan natal tahun ini, dalam akun Instagram pribadinya, tak ada postingan pohon Natal.

Sebab di hari Natal tahun ini, Sandra Dewi harus terpisah dari suaminya, Harvey Moeis.

Sandra Dewi juga disorot karena menghapus jejak digital kebersamaannya dengan Harvey Moeis.

Tampak tidak ada foto dan video bersama Harvey di akun Instagramnya.

Padahal sebelum kasus korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah mengemuka, Sandra Dewi sering memposting kebersamaannya Harvey.

Banyak momen yang diabadikan Sandra Dewi di Instagramnya.

Misalnya perayaan Paskah, Natal, dan Tahun Baru. Atau saat perayaan ulang tahun salah satu dari keluarga dan menghabiskan waktu liburan di dalam maupun luar negeri.

Bahkan foto dan video momen pernikahannya dengan Harvey juga sudah tidak ada di Instagram Sandra Dewi.

Semua yang menyangkut Harvey saat ini sudah dihapus oleh Sandra Dewi.

Yang ada hanya foto diri Sandra Dewi yang semuanya nyaris berkaitan dengan endorse atau produk komersial yang melibatkannya sebagai brand ambassador.

Diketahui, Harvey baru saja dijatuhi hukuman 6,5 tahun bui karena kasus korupsi yang menjeratnya.

Pada pembacaan nota pembelaan atau pledoi di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat minggu lalu, Harvey Moeis menangis setiap kali bicara soal Sandra Dewi.

"Khususnya istri saya, Sandra Dewi. Saya hanya terpikir bagaimana hebatnya dan pentingnya peranan seorang istri," ucap Harvey Moeis.

Ia memuji Sandra Dewi yang tak pernah sekalipun mengeluh sejak kasus dugaan korupsi pengelolaan timah juga mengacak-acak kehidupannya.

Pujian terlontar terus dari mulut Harvey Moeis untuk ibu dari dua anaknya itu.

"Sandra Dewi, wanita manusia paling kuat yang pernah saya tahu," pungkasnya. (*)

Berita terkait