Senin, 25 November 2024

Berita Nasional Hari Ini

Reaksi TKN Lihat Gibran Diremehkan Jelang Debat Cawapres Lawan Mahfud dan Cak Imin

Rabu, 20 Desember 2023 20:55

Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka.

POPNEWS.ID - Gibran Rakabuming jadi sorotan jelang debat cawapres Pilpres 2024.

Banyak kalangan yang meremehkan putra sulung Jokowi ini akan kerepotan melawan Mahfud MD dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Keraguan terhadap kemampuan debat Gibran ini muncul lantaran sosoknya dikenal irit bicara dan enggan menghadiri berbagai undangan diskusi.

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Ahmad Muzani, mengaku tak ambil pusing meski calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming diremehkan dalam debat cawapres pada Jumat (22/12/2023) mendatang. 

"Enggak apa-apa, diremehkan biarin saja, diejek bodo amat, emang dipikirin? Yang penting nanti kita lihat saja kayak apa," kata Muzani di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (19/12/2023).

Sekretaris jenderal Partai Gerindra itu mengeklaim, Gibran sudah mempunyai persiapan yang cukup matang untuk mengikuti debat cawapres

Ia pun yakin Gibran bakal menguasai materi debat yang mencakup isu ekonomi, infrastruktur, hingga perkotaan itu beserta menawarkan solusi-solusinya.

Pengalaman beliau sebagai wali kota Solo ini kan menangani problem-problem yang juga sama dengan yang sekarang menjadi bahan perdebatan," kata Muzani.

Seperti diketahui, debat cawapres perdana akan digelar di Jakarta Convention Center pada Jumat ini, diikuti oleh Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming, dan Mahfud MD

Juru Bicara Timnas Amin, Angga Putra Fidrian mengatakan, Muhaimin sudah mendapat gambaran mengenai debat kedua nanti akan berjalan seperti apa dari melihat jalannya debat pertama pada Selasa malam (12/12/2023) lalu. 

"Karena Beliau punya rekam jejak yang panjang dalam konteks aktivisme, dari mahasiswa, debat-debat di DPR, di MPR," ujar Angga di Sekretariat Timnas AMIN, Rabu (13/12/2023).

Dia mengatakan, Cak Imin sudah mengerti isu ekonomi yang diangkat dalam debat kedua nanti. 

Oleh karenanya, persiapan yang dilakukan saat ini adalah mendorong ciri khas Muhaimin saat tampil ataupun menjawab pertanyaan panelis maupun kandidat lain.

Angga mengatakan, ciri khas menjadi penting untuk mengingatkan pemilih mengenai jawaban-jawaban serta program-program yang akan digagas Anies-Muhaimin jika memimpin Indonesia pada 2024-2029. 

"Beliau punya kapasitas itu. Mungkin tinggal dicari ya jadi ciri khas Cak Imin itu gimana. 

Tapi saya sih percaya, lawan berat Cak Imin cuma Mahfud MD," kata Angga. 

Merespons pernyataan tersebut, Mahfud menyebut bahwa Muhaimin atau Cak Imin adalah lawan terberatnya pada debat mendatang. 

"Lawan paling berat saya ya Cak Imin, sama, itu saja,” kata Mahfud saat ditemui di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/12/2023). 

Akan tetapi, Mahfud kemudian mengatakan bahwa Gibran juga termasuk lawan yang berat, sama seperti Muhaimin. “Mas Gibran, Cak Imin, sama berat lah,” ujar Mahfud. (*)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment