Minggu, 24 November 2024

Nama Lengkap dan Profil DJ Cantik Berinisial CD Yang Ditangkap Polisi Gara-Gara Narkoba

Kamis, 17 Maret 2022 13:42

DJ Chantal Dewi (Foto: Twitter)

POPNEWS.ID - Profil Chantal Dewi, DJ dan model artis yang diduga ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba.

Awal karir Chantal Dewi sebagai model

Chantal Dewi (CD) adalah seorang model Indonesia.

Dia memulai karier di dunia model sejak tahun 1990-an.

Chantal lalu makin populer karena berkiprah di dunia disc jockey (DJ).

Nama lengkap Chantal Dewi adalah Chantal Dewi Hehuwa.

Dia dikenal publik saat ini berprofesi sebagai DJ. Chantal juga masih aktif sebagai model.


Ucapan duka

Dia diketahui seorang model keturunan blasteran Belanda, Jerman, dan Ambon.

Karir DJ Chantal Dewi

Karir di dunia musik EDM lama ditekuni Chantal.

Awalnya dia tertarik jenis musik ini karena hobi clubbing dengan teman-teman.

Chantal Dewi pun tertarik untuk pelajari Disk Jockey dan musik EDM.

Dia kemudian belajar dari teman-temannya.

Chantal Dewi juga khusus belajar musik EDM dan menjadi siswa di 1945MF DJ School.

Saat perform, DJ Chantal Dewi kerap memainkan genre tehcno, progressive, dan tech house.

DJ Chantal Dewi punya banyak pengalaman di dunia DJ.

Dia pernah manggung menjadi opening act konser DJ Sebastian Wick.

Jadi bintang tamu di Sky Garden, Bali adalah pencapaian lain dari DJ Chantal.

Di luar profesi itu, Chantal Dewi adalah seorang ibu rumah tangga.

Saat ini DJ Chantal disebut tengah berurusan dengan polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Zulpan, sampaikan artis CD ditangkap terkait kasus narkoba.

Chantal Dewi ditangkap di rumahnya kawasan Jakarta Selatan dengan barang bukti sabu.

Polisi tangkap DJ CD karena adanya informasi masyarakat tentang dugaan penyalahgunaan narkoba.

Tak lama, polisi menangkap DJ CD di rumahnya tanpa perlawanan.

Jenis narkoba yang dikonsumsi Chantal Dewi adalah sabu.

Polisi tangkap Chantal Dewi di sebuah apartemen yang ada di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.

Penangkapan berlangsung sekira pukul 23.30.

"Barang buktinya sabu," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Zulpan. (Redaksi)

Ikuti informasi Popnews.id lainnya di GOOGLE NEWS dan Youtube.


Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment