POPNEWS.ID - Pemkot Samarinda diminta memaksimalkan potensi pertanian yang dimiliki Kota Tepian.
Hal ini penting untuk mengendalikan inflasi yang diakibatkan melonjaknya harga pangan.
Demikian diungkapkan Anggota Komisi II DPRD Samarinda Shania Rizky Amalia.
Shania Rizky Amalia menyarankan Pemkot mengembangkan semua potensi yang ada di Kota Tepian.
Hal itu dilakukan menurut Shania, sapaan akrabnya yakni untuk meringankan beban masyarakat Kota Samarinda.
“Kalau kita kena inflasi, pasti Pemkot Samarinda punya planning ya. Kita punya beberapa potensi seperti pada bahan pangan,” jelasnya.