IMG-LOGO
Home Sports Justin Hubner Bangga Kembali Bela Timnas Indonesia
sports | sepakbola

Justin Hubner Bangga Kembali Bela Timnas Indonesia

oleh Mikhail - 10 Maret 2025 07:16 WITA
IMG
Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner. (IG/IG @justinhubner5)

POPNEWS.ID - Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, mengungkapkan perasaan spesial setiap kali mendapatkan kesempatan untuk membela skuad Garuda.

PSSI telah mengumumkan daftar pemain sementara Timnas Indonesia untuk laga melawan Australia dan Bahrain dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia akan bertanding melawan Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret 2025, kemudian menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 25 Maret 2025.

Nama Justin Hubner kembali tercantum walau ia harus menjalani skorsing dalam pertandingan lawan Australia akibat menerima kartu kuning kedua pada laga sebelumnya melawan Arab Saudi.

Pemain Wolverhampton Wanderers ini merasa sangat senang dengan panggilan tersebut.

"Selalu menjadi hal yang spesial untuk dipanggil ke Tim Nasional," ungkap Hubner melalui unggahan di Instagramnya.

Walau harus absen di laga melawan Australia, lini pertahanan Timnas Indonesia tetap solid dengan kehadiran Jordi Amat, Mees Hilgers, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, dan kapten Jay Idzes.

Sementara itu, Kevin Diks, Sandy Walsh, Nathan Tjoe-A-On, dan Calvin Verdonk juga memiliki fleksibilitas untuk bermain sebagai bek tengah. (*)