Minggu, 6 Oktober 2024

Perbaikan Jalan dan Drainase yang Bersifat Darurat Dinilai Sulit, Dewan Samarinda Berharap UPTD Pemeliharaan Jalan Jadi Solusi

Senin, 22 Mei 2023 21:23

HEADSHOT - Novan Syahronie Pasie, Sekretaris Komisi III DPRD Samarinda/ pojoknegeri.com

POPNEWS.ID -  DPRD Samarinda berharap Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) pemeliharaan jalan dan drainase sudah dapat anggaran di APBD Perubahan 2023.

Hal itu disampaikan Sekretaris Komisi III DPRD Samarinda, Mohammad Novan Syahronny Pasie.

Sebagaimana diketahui, Pemkot Samarinda akan membentuk UPTD pemeliharaan jalan dan drainase.

Novan sangat mendukung pembentukan UPTD tersebut.

"Kami mendukung pembentukan UPTD jalan dan drainase ini, semoga pada APBD Perubahan 2023 sudah dapat dianggarkan," ujar Novan.

Terkait hal itu, Novan mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam mengawasi jalannya pemerintahan daerah.

Sebab, dengan adanya partisipasi aktif masyarakat, diharapkannya dapat tercipta pemerintahan yang lebih baik dan pelayanan yang lebih baik pula.

"Dengan adanya sistem ini, diharapkan semua proses pemerintahan dapat termonitor dengan baik dan transparan, sehingga masyarakat dapat memiliki akses yang lebih baik terhadap informasi pemerintahan daerah," imbuhnya.

Lebih lanjut, UPTD tersebut diharap dapat menjadi solusi dalam rangka respon cepat apabila terdapat jalan rusak serta drainase yang harus segera ditangani.

Sebab, menurut Novan, selama ini penanganan jalan hanya bergantung kepada dinas teknis sehingga penanganannya sering tertunda.

"Penanganan perbaikan jalan dan drainase yang bersifat darurat ini cukup sulit. Semoga UPTD ini menjadi solusi," harapnya. (advertorial)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
POPentertainment