Minggu, 6 Oktober 2024

Kabar Trending

Imam Besar Madinah Sindir Kebiasaan Warga +62, Lebih Fokus Selfie dan Pamer Foto Berdoa Saat Umrah

Rabu, 3 Mei 2023 14:5

Imam Besar dan ulama asal Madinah, Syekh Prof. Dr. Sulaiman Ar-Ruhaili menirukan pose pura-pura berdoa warga Indonesia saat umrah

POPNEWS.ID - Kelakuan warga Indonesia kerap bikin geleng-geleng kepala.

Termasuk saat sedang beribadah.

Terlebih saat berhaji atau umrah.

Sindiran telak terhadap kelakuan warga +62 ini bahkan disampaikan langsung imam besar dan ulama asal Madinah, Syekh Prof Dr Sulaiman Ar-Ruhaili.

Syekh Sulaiman menyebut warga Indonesia lebih asyik selfie dibanding berdoa saat sedang ibadah di Arab Saudi.

Video sindiran Syekh Sulaiman tersebut sebetulnya merupakan video lama yang kali pertama mengemuka pada tahun 2021 lalu. 

Akan tetapi pada pertengahan Mei 2023 ini, video tersebut kembali viral dan jadi perbincangan di media sosial. 

Dalam video tersebut, Syekh Sulaiman Ar-Ruhaili menyindir beberapa kebisaan buruk yang dilakukan oleh jemaah haji dan umrah, termasuk mereka yang berasal dari Indonesia.

Salah satu yang membut sang ulama besar heran adalah kebiasaan selfie yang dilakukan oleh jemaah.

Bahkan, beberapa jemaah asal Indonesia disebut oleh Syekh Sulaiman Ar-Ruhaili suka sekali berselifie sembari memperlihatkan dirinya tengah beribadah atau berdoa. 

"Tidak diragukan lagi, manusia bermudah-mudahan dalam hal foto, dan itu sudah jelas. 

Sampai di masjid Nabawi, ketika khatib sedang khutbah, mereka Selfie. Dia tidak mendengarkan khutbah sama sekali," ujar Syekh Sulaiman.

Sang ulama besar bahkan secara khusus menyebut jemaah asal Indoensia yang sampai meletakkan spanduk dan berfoto sambil berdoa. 

"Bahkan mereka bohong ketika mengambil selfie (karena berfoto seolah-olah sedang berdoa). 

Bahkan jamaah Indonesia, mereka meletakkan spanduk dan berfoto dalam majelis sembari berfoto seolah-olah menjelaskan jika dia sedang berdiri di masjid Nabawi dan berdoa," ia menambahkan. 

Dalam keterangannya, Syekh Sulaiman kemudian menjelaskan jika kebiasaan berfoto ketika berdoa merupakan isyarat jika ibadah dan doanya tidak sungguh-sungguh. 

Indonesia merupakan salah satu negara di dunia dengan banyak jemaah baik haji dan umrah di tanah suci.

Kemudian ia juga mengamati banyak jamaah yang berfoto saat berdoa dan hal itu seperti sebagai kebohongan.

"Mereka terkadang berbohong dalam mengambil foto, permisi tolong ambil gambar saya, bohong padahal dia tidak sedang berdoa,” ucap sang Imam sambil memeragakan pose berdoa dengan menadahkan kedua tangan.

Setelah itu, Imam masjid tersebut menyebut kebiasaan jamaah Indonesia yang berfoto sambil berdoa di Masjid Nabawai. 

Menurutnya hal itu hukumnya haram.

“Jemaah Indonesia mengambil foto dan dia pamerkan itu di majelis bahwa dia lagi berdiri di masjid Nabawi dan sedang berdoa,” katanya. (*)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment