Sabtu, 23 November 2024

Festival Mahakam 2022

Festival Mahakam di Hari Ketiga, Puluhan Perwakilan dari Berbagai Daerah Hadir Meriahkan Acara

Jumat, 4 November 2022 0:41

Suasana Festival Mahakam - Pada Kamis (3/11/2022), Festival Mahakam (Fesma) 2022 memasuki hari ketiga di Lapangan Bebaya. Dari event itu, menampilkan puluhan perwakilan dari berbagai daerah/ Foto: IST

Festival Mahakam di Hari Ketiga, Puluhan Perwakilan dari Berbagai Daerah Hadir Meriahkan Acara

POPNEWS.IDPada Kamis (3/11/2022), Festival Mahakam (Fesma) 2022 memasuki hari ketiga di Lapangan Bebaya

Dari event itu, menampilkan puluhan perwakilan dari berbagai daerah. 

Acara yang dimulai sejak sore hingga malam, membuat warga Samarinda turut hadir dan meramaikan tempat perhelatan event tahunan Pemerintah Kota Samarinda. 

Panggung Budaya Festival Mahakam di Taman Bebaya menghadirkan pertunjukkan dari LINE Dance, Kerukunan Detusoko Samarinda, IKB Sriwijaya, IK Maumere Samarinda, Berau , Nawasena , Universitas Negeri Makassar, Lembaga Masyarakat Adat Kutai , Paguyuban Warga Sunda , BSBI , Keluarga Anak Ende. 

Sementara itu, pada panggung di Halaman Parkir GOR Segiri juga diisi oleh Band bernuansa Hiphop yang membuat suasana menjadi lebih seru.

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Samarinda, juga membuka beberapa pelayanan selama pelaksanaan Festival Mahakam.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Samarinda, Muslimin menuturkan bahwa acara masih akan terus dilanjutkan hingga 6 November mendatang. 

Pada Sabtu (5/11/2022) mendatang, juga akan diisi beberapa lomba. 

Diantaranya ada Lomba Sumpit & Ketapel di Area Skate Board Jl. Slamet Riyadi. 

Kemudian ada Lomba Panahan Tradisional di Lapangan Panahan Samping MLG. 

"Ada juga Mini Sooccer yang digelar di Lapangan Bola Karang Asam Samping Panahan," ujar Muslimin

Sebelumnya, Wali Kota Samarinda Andi Harun membuka resmi Festival Mahakam (Fesma) 2022 dengan tema “Indonesian Dance Music Festival For The World” di Taman Bebaya, Jalan Slamet Riyadi Samarinda, Selasa malam 1 November 2022.

Pembukaan Festival Mahakam 2022 turut dihadiri Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatam (Events), Edy Wardoyo, perwakilan Pemprov Kaltim, Ketua DPRD Samarinda, Sekretaris kota Samarinda, serta OPD Samarinda lainnya.

Fesma 2022 akan berlangsung mulai 1 hingga 6 November 2022 di Taman Bebaya Samarinda.

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment