Senin, 25 November 2024

Advertorial DPRD Kaltim 2023

DPRD Kaltim Sorot Upaya Peningkatan Infrastruktur dan Kapasitas SDM Pariwisata

Selasa, 24 Januari 2023 19:56

WAWANCARA - Sarkowi V Zahry, Wakil Ketua Fraksi Golkar di DPRD Kaltim/ Foto: IST

POPNEWS.ID -  Pariwisata bisa menjadi tulang punggung perekonomian Kaltim di masa depan.

Hal inilah yang mendorong DPRD Kaltim menyorot peningkatan kapasitas pelaku wisata dan infrastrukturnya.

Pembenahan infrastruktur dan peningkatan SDM ini dinilai penting karena pariwisata dianggap sebagai potensi ekonomi yang terbarukan.

“Kita perlu sadari bahwa potensi pertambangan di Kaltim makin lama makin menipis, maka dari sekarang harus melirik potensi pariwisata jika dipoles akan mendatangkan keuntungan bagi Kaltim,” kata anggota DPRD Kaltim, Sarkowi V Zahry, Kamis (5/1/2022). 

Terkait hal itu, Sarkowi menegaskan perlu upayakan dua hal. 

Pertama adalah meningkatkan sumber daya manusia (SDM).

Kedua, menciptakan objek yang terbaharukan termasuk wisata.

Hanya saja katanya, selama ini objek wisata yang ada, punya keterbatasan dari sisi akses.

“Pengalaman saya saat ke Desa Wisata Pela beberapa waktu lalu, memang akses jalan menuju ke sana masih banyak ditemukan jalan yang rusak. Infrastruktur jalan menuju lokasi tersebut sebenarnya perlu diupayakan, apalagi wisata Pela ini sudah diakui sekaliber nasional,” jelasnya.

Lebi lanjut, ia menginginkan adanya kolaborasi yang kuat antara pemerintah pusat, provinsi, kabupaten, hingga tingkat desa dalam memajukan infrastruktur pendukung objek wisata di Kaltim.

Terutama objek wisata yang bagus tetapi akses jalannya rusak.

"Untuk itu perlu komitmen bersama antara semua stakeholder di Kaltim, termasuk juga pusat," pungkasnya. (*)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment